Monday, 30 June 2014

Surat Suara Pilpres Di Distribusikan

PADALARANG,
Surat suara Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2014 di Kabupaten Bandung Barat (KBB) sudah mulai didistribusikan KPU ke 14 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Senin (30/6). Tinggal PPK Saguling dan Cipongkor yang belum mendapat surat suara.
"Insya Alah besok (hari ini, red.) surat suara sudah bisa dikirim ke Saguling dan Cipongkor," kata komisioner KPU KBB Pokja Logistik, Adi Saputro.
Pengiriman surat suara pilpres tidak lagi bekerja sama dengan PT Pos Indonesia. KPU KBB menggandeng sejumlah rekanan jasa angkutan pengiriman barang. Setiap pengiriman surat suara mendapat pengamanan anggota kepolisian dari Polres Cimahi.
"Kepolisian sudah mengamankan sejak masih di gudang penyimpanan KPU sampai pengawalan selama dalam perjalanan hingga ke gudang PPK di tiap kecamatan. Proses pendistribusian ke PPK juga mendapat pengawasan dari Panwas KBB," ujarnya.
Surat suara yang dalam kondisi baik dan sudah dilipat jumlahnya mencapai 1.194.055 lembar. Sementara 1.647 lembar dalam kondisi rusak. Dibandingkan jumlah hak pilih yang mencapai 1.175.523 orang, jumlah surat suara setelah pelipatan masih lebih banyak.
"Temuan surat suara yang rusak ini sudah dibuatkan berita acaranya ke KPU Provinsi Jawa Barat untuk dilakukan penggantian," kata Adi.
Di luar surat suara, beberapa logistik kebutuhan pilpres masih banyak yang belum diterima KPU KBB, seperti formulir C2, C3, C4, C5, C6, dan C7, sampul, dan formulir D1 Plano. Adi memperkirakan, jika dijumlahkan seluruhnya, maka formulir dan sampul yang belum diterima jumlahnya di atas 1 juta lembar.
"Yang paling banyak itu formulir C6 berupa pemberitahuan pemilih. Formulir ini sama dengan jumlah DPT, belum ditambah formulir lainnya dan sampul. Mungkin bisa di atas 1,5 juta lembar," ungkapnya.
Adi berharap kekurangan logistik bisa teratasi sebelum H-5. Pasalnya, sesuai jadwal tahapan pilpres semua logistik harus sudah berada di PPK pada H-5 sebelum hari pencoblosan 9 Juli.
Sedangkan untuk kotak suara sudah tertanggulangi oleh kotak suara bekas Pilpres 2009. Kebutuhan kotak suara untuk Pilpres 2014 sebanyak 5.840 atau dua kali dari 2.920 TPS.
"Kotak suara bekas Pilpres 2009 banyak yang kondisinya masih baik. Kebetulan jumlahnya lebih banyak diban­dingkan kebutuhan kotak suara untuk pilpres sekarang, sehingga menyisakan untuk cadangan," kata Adi

No comments:

Post a Comment